Sinopsis Film Widows + Review


Para janda beraksi, adalah Veronica (Viola Davis) yang harus menanggung beban hutang dari suaminya Harry (Liam Neeson) yang tewas karena perampokan. Begitu pun dengan Linda (Michelle Rodriguez) dan Alice (Elizabeth Debicki) yang tak punya pilihan selain beban hidup yang ditinggal suami mereka.

Veronica tak pernah mengenal Linda dan Alice sebelum kematian suami mereka. Veronica lalu membujuk mereka dengan uang yang banyak lewat perampokan yang mungkin bakal mengubah jalan hidup mereka.

Tapi terget rampokan mereka bukanlah bank atau gudang penyimpanan uang sejenisnya. Melainkan merampok dirumah seorang politisi bernama Jack Mulligan (Colin Farrell). Rencana mereka susun sebegitu rapinya, namun selanjutnya apa yang Veronica hadapi jauh diluar dugaannya.


Yes, jangan meniliai buku dari covernya. Itu mungkin yang terjadi pada film Widows.

Film ini bukan sekadar film bertema balas dendam ala perampokan. Cerita yang kelihatan datar ditata oleh sutradara Steve McQueen dengan ciamik tanpa harus terbebani unsur action yang menjadi keharusan. Sebaliknya penampilan luar biasa dari Viola Davis mampu menyelamatkan film ini dari ketidakmenentuan tematik yang ada.

Tidak hanya tentang perampokan, sentuhan cerita di film Widows juga mengangkat tentang politik, nepotisme, kekerasan dan unsur seksi lainnya. Namun cerita yang dibentuk tidak sepenuhnya padat sehingga ringan dieksekusi melalui cerita yang terkesan pelan tapi tak meninggalkan unsur shocking momentnya.

Widows juga memiliki cerita yang cukup kompleks untuk menjawab beberapa plot hole kecil yang muncul di awal film. Dimana kemunculan Harry dipertengahan babak menjadikan film ini sebagai kisah yang mengejutkan dititik terendahnya. Hal ini yang menjawab dengan cakap bahwa Harry yang diperankan Liam Neeson punya andil cukup penting dalam cerita.

Dengan segala kompleksitas sesederhana itu, Widows menjadi film yang layak untuk dinikmati tanpa harus terbebani plot dan cerita yang berat. 6/10




Plot Keywords: based on tv series | heist | politician | girl gang | widow
Taglines: Left with nothing. Capable of anything.
Genres: Crime | Drama | Thriller
Motion Picture Rating (MPAA)
Rated R for violence, language throughout, and some sexual content/nudity
Watching Date: 7 Desember 2018 (Indonesia)
Production Co: Regency Enterprises, See-Saw Films, Film4

0 komentar:

Post a Comment