Sinopsis Film Animal


Saya menyukai film horror yang menegangkan. Tapi film horror yang bagus selalu berisi dengan cerita yang menarik pula. Apalagi di tambah dengan jajaran pemain dengan akting yang baik dan penampilan yang menjanjikan. Dan seluruh poin yang saya sebutkan di atas, tak satupun ada dalam film ini, Animal.

Saya memeriksa di IMDb, kebanyakan berisi ulasan yang memberi hal positif. Bahkan ulasan mereka tampak sangat menjanjikan ditandai dengan pemberian bintang 10 mereka. Namun saya sadar satu hal, kemungkinan mereka yang memberi ulasan seperti itu mungkin telah ditulis oleh anggota kru mereka sendiri.

Masalah utamanya adalah tak satupun karakter yang memberi kesan kuat, bahkan karakter seksi yang diperankan Elizabeth Gillies memperlihatkan kalau ia akan menjadi korban. Padahal kenyataannya di akhir film hanya ia yang selamat. Semakin dalam film berjalan, semakin cerita yang ditunjukkan tampak sangat membosankan. Hal itu membuat saya penuh tanya, dimana kesan horror-nya. 1/10.



Bercerita tentang Matt (Jeremy Sumpter) bersama teman-temannya yang hendak melakukan liburan di sebuah hutan terpencil. Dengan membawa serta masalah masing-masing, mereka memasuki hutan tanpa perencanaan yang matang terlebih dahulu. Parahnya, mereka tersesat hingga malam menyelimuti hutan tersebut.

Hingga mereka dikejar sosok asing yang hendak memangsa mereka. Satu persatu dari mereka menjadi korban, meski sempat menemukan sebuah tempat perlindungan dimana mereka bertemu Douglas (Amaury Nolasco), seorang pria yang pernah melihat istrinya dimangsa oleh predator yang sedang mengejar mereka.

Namun kehadiran mereka dimanfaatkan oleh Douglas untuk membuat mereka sebagai umpan agar bisa selamat. Melihat hal itu, Mandy (Elizabeth Gillies) harus berjuang sendiri untuk mencari jalan keluar setelah kematian kekasihnya yang menggenaskan.


Mandy : "I thought you said there was nothing out here."





1 komentar:

  1. Film yang membuat saya ingin membakar TV saking buruknya. Monster lembek yang tidak bisa menembus papan rapuh. Para pemain bodoh yang pura2 ketakutan tapi sangat santai tanpa membawa senjata apapun. Hutan terang tapi mereka pakai senter terus menerus. Entahlah, kenapa ada film bodoh seperti ini bisa diproduksi dan diimport ke Indonesia.

    ReplyDelete