Sinopsis Film The Equalizer

Gelap dan memukau, mungkin seperti itu gambaran yang diberikan film The Equalizer. Dan karakternya berdiri sebagai salah satu aktor yang sangat cocok bermain sebagai pria tangguh, mungkin selain Liam Neeson. Tapi seperti yang kita tahu, karakter apapun yang diberikan Denzel, pasti akan sangat cocok. Tak ada yang banyak bisa dikatakan selain konflik yang diberikan film ini sudah cukup.

Cerita yang tenang tapi tidak membosankan, dan beberapa adegan aksi yang memukau. Hanya saja adegan slow motion-nya terlalu sering sehingga terlihat berlebihan. Satu lagi yang terlalu berlebihan, sangat banyak dialog yang mengatakan "Siapa kau?"

Film The Equalizer (2014)

Cerita The Equalizer diawali oleh seorang mantan intelijen pemerintah bernama Robert McCall (Denzel Washington) yang hidup tenang di Boston dengan memalsukan kematiannya. Hidupnya yang tenang dengan segudang aktifitas harian rutin mulai terganggu ketika kenalannya Teri (Chloƫ Grace Moretz) yang seorang pelacur mendapat perlakuan keras oleh bos-nya sendiri.

Karena tak tega melihat satu-satunya orang yang ia kenal di kota itu tersakiti, McCall mencoba untuk membayar sejumlah uang kepada bos Teri untuk membebaskan Teri dari pekerjaannya. Tapi dengan tegas sang bos menolak tawaran McCall, dan berujung dengan kematian mereka di tangan McCall.

Melihat situasi cukup rumit, punggawa sang bos yang bernama Pushkin (Vladimir Kulich) kemudian mengirim Teddy (Marton Csokas) untuk menyelesaikan masalah. Tapi Teddy tak berhadapan den orang biasa, McCall dengan keahlian masa lalunya mampu mengalahkan anak buah Teddy satu persatu. Bukan hanya itu, McCall juga menghancurkan tempat bisnis, memenjarakan anak buahnya dan membunuh Pushkin.

McCall : "Sixteen second."



0 komentar:

Post a Comment