Sinopsis Film Survivor


Awalnya saya memiliki banyak harapan karena Pierce Brosnan kali ini dalam filmnya akan menjadi sosok antagonis. Sedangkan Milla Jovovich saya harap memiliki karakter protagonis yang akan menarik sampai akhir film. Sayangnya, semua cerita dan adegan dalam film ini benar-benar terlihat bodoh. Logika sebuah cerita tak diperhitungkan di film ini.

Saya telah banyak melihat jenis seperti film ini sebelumnya, dimana karakter protagonis menjadi target pembunuhan dan terus bersembunyi mencoba untuk betahan hidup. Sekali waktu ia berkali-kali bisa selamat dari karakter pembunuh yang katanya sangat profesional. Jadi tidak ada kejutan sama sekali, hal ini menjadi cukup membosankan menurut saya.

Singkatnya, Pierce cukup tepat berada pada posisi sebagai penjahat. Sedangkan Milla masih penuh tanda tanya. Soalnya, imagenya sebagai pemburu Zombie masih kelihatan. Saya harap mereka masih mendapat kesempatan dari sutradara dan penulis skenario yang lebih baik di lain waktu. 4/10.



Bercerita tentang seorang pegawai dari Departemen Luar Negeri bernama Kate Abbott (Milla Jovovich) yang dikirim ke Kedutaan Besar Amerika Serikat di Inggris. Disana, dia menemukan sebuah kejanggalan dokumen yang mengindikasikan seorang teroris masuk ke Inggirs dengan begitu mudah. Sarah lalu mencurigai ada orang dalam yang membantunya.

Bill (Robert Forster), salah satu atasan Kate lalu menyewa seorang pembunuh bayaran (Pierce Brosnan) untuk segera melenyapkan kate. Namun serangan bom yang dilancarkan tak membuat Kate tewas. Meski selamat, Kate justru serasa terjebak dan menjadi buronan pemerintah. Parahnya, teroris yang seharusnya bertanggung jawab atas pengeboman tersebut, juga mengejarnya.


Kate : "Help. There's someone hurt."





1 komentar:

  1. ia.. kurang menarik filmnya.. kayaknya bakalan yang ke 2 nya tu.. mudah2an menarik untuk di tonton

    ReplyDelete