Sinopsis Film The Good Dinosaur


Bagaimana jika seandainya meteor tidak pernah menghantam Bumi? Mungkin saja para dino akan hidup berdampingan dengan manusia. Memang akan berbeda karena kini seekor Apatosaurus bernama Arlo (Raymond Ochoa) telah hidup bersama ayah (Jeffrey Wright) dan ibunya (Frances McDormand) bersama kedua saudaranya Buck (Marcus Scribner) dan Libby (Maleah Nipay-Padilla).

Layaknya manusia, para keluarga dino tersebut hidup bercocok tanam untuk bertahan hidup. Masing-masing dari mereka memiliki tugas tersendiri. Hanya satu yang begitu kepayahan dalam menjalankan tugas sehari-hari, yaitu Arlo. Sehingga Arlo sulit menjejakkan kakinya di gudang makanan mereka untuk membuktikan dirinya adalah dino sejati. Tidak seperti saudaranya Buck dan Libby yang lebih dulu sudah berhasil.

Suatu ketika persediaan makanan mereka untuk musim dingin digasak oleh pencuri tak dikenal. Setelah diselidiki, ternyata yang memakan persediaan mereka adalah seorang anak manusia. Tentu saja ketika pertama kali melihatnya Arlo sangat ketakutan. Karena sejak lahir Arlo memang dino yang penakut.

Ayahnya lalu mengajari Arlo untuk menghilangkan rasa takutnya agar bisa mengejar si pencuri kecil tersebut. Namun sebuah kecelakaan membuat ayahnya tewas. Kini, Arlo bersama ibu dan kedua saudaranya harus menjalani hidup mereka tanpa kehadiran ayahnya.

Suatu hari, Arlo kembali menemukan si pencuri kecil tersebut dan memburunya hingga ke tepi sungai. Insiden itu membuatnya jatuh ke sungai dan terseret jauh dari rumahnya. Tak punya pilihan lain, Arlo harus bertahan hidup di antah berantah bersama si pencuri kecil tersebut. Semakin hari Arlo juga sadar kalau ia sebenarnya dapat bertahan hidup berkat bantuan si pencuri kecil itu.

Awalnya Arlo tidak menyukainya karena beranggapan gara-gara dia yang mengebabkan ayahnya tewas. Tapi Arlo sadar juga dan memberi nama anak tersebut dengan sebutan Spot (Jack Bright). Kini mereka berpetualan bersama dan saling melindungi satu sama lain untuk menemukan jalan pulang termasuk menemukan keluarga baru untuk Spot.

Arlo : "We're home, Spot."

Cerita segar

Seperti kebanyakan film Pixar lainnya, tentu akan menyajikan banyak animasi dengan cerita dan warna yang selalu baru. Untuk The Good Dinosaur, awalnya film ini saya anggap akan sama dengan film petualangan dino seperti The Land Before Time. Dan ternyata penyajian ceritanya memang dibuka dengan warna baru dan berbeda.

Semua sudut pandang dan pengetahuan soal dinosaurus di film ini disajikan dengan problem yang berbeda dan unik. Sesuai untuk target pasarnya, anak-anak hingga dewasa. Dimana ceritanya ada Apatosaurus yang bercocok tanam. Bukannya mencari makan sendiri. Terlebih lagi Tyrex yang dikenal sebagai karnivora ganas. Disini karakter seperti itu ditampilkan sebagai pengembala, bukannya antagonis atau pemangsa yang menghiasi petualangan karakter Arlo dan Spot.

Ternyata sudah masuk cerita

Seperti kebanyakan film animasi petualang, The Good Dinosaur juga mengusung tema petualang antara seekor Apatosaurus bernama Arlo dan anak manusia bernama Spot. Tapi sebelum itu, tentu sebuah film petualang akan diawali dengan cerita pembuka.

Dalam film tentu selalu ada tiga bagian, yaitu bagian awal, pertengahan (inti cerita), dan akhir (ending, kejutan). Di film ini semuanya dilebur jadi satu, entah pada menit ke berapa ternyata hubungan antara kedua karakter dan petualangannya berlanjut begitu saja. Tanpa saya sadar teryata ceritanya sudah berlangusng instan.

Untuk anak-anak

Intinya jika sebuah film animasi keluar, sudah pasti itu akan diperuntukkan bagi anak-anak. Karena pada dasarnya The Good Dinosaur memiliki dialog tak lebih dari 1000 kata. Jadi ceritanya berjalan hampir tanpa dialog. Memang ada sih dialognya, cuma karakter Arlo apalagi Spot tak banyak mengeluarkan kata-kata. Hanya memperlihatkan adegan yang mungkin sudah dimengerti lewat gerakan saja. Mungkin mirip seperti Wall-E.

Tak seperti film animasi pada umumnya yang penuh akan dialog serta banyaknya kata-kata inspirasi. Namanya juga film anak-anak. Disinilah The Good Dinosaur hadir dalam bentuk visual sederhana pada karakternya dengan detail yang tidak terlalu menonjol. Satu-satunya yang mendetail cuma latarnya yang terlihat begitu nyata. 6/10.




Plot Keywords: dinosaur | asteroid | fear | snare | sound in space
Taglines: Little arms big attitude
Genres: Animation | Adventure | Comedy | Family | Fantasy
Country: USA
Language: English
Release Date: 25 November 2015 (USA)
Also Known As: Untitled Pixar/Dinosaurs Project
Filming Locations: New York City Studio, New York City, New York, USA
Opening Weekend: $39,155,217 (USA) (27 November 2015)
Gross: $120,669,653 (USA) (5 February 2016)
Production Co: Pixar Animation Studios, Walt Disney Pictures

0 komentar:

Post a Comment