Sinopsis Film Pan

Peter (Levi Miller), seorang anak yatim piatu diculik sekelompok bajak laut ke negeri Neverland untuk dijadikan budak pekerja. Pimpinan yang menculik Peter adalah seorang kapten tiran bernama Blackbeard (Hugh Jackman). Sayangnya, sebuah insiden menguak rahasia bahwa Peter mampu terbang.

Blackbeard memang tahu bahwa ada ramalan tentang seorang anak yang bisa terbang akan mengalahkan dirinya. Sebelum Peter akhirnya dihukum, ia malah dibantu oleh salah satu pekerja tambang bernama Hook (Garrett Hedlund) untuk melarikan diri dari tambang tersebut.

Mereka lalu tersesat di Neverwoods, sebuah hutan yang dihuni sekelompok suku yang percaya bahwa peri itu nyata. Putri suku tersebut, Tiger Lily (Rooney Mara) memberi waktu kepada Peter agar ia membuktikan dirinya bisa terbang dan seorang anak yang ditakdirkan menolong bangsa peri dari Blackbeard.

Pada akhirnya, Peter baru tahu bahwa ibunya yang selama ini ia cari adalah manusia biasa yang diperisitri Blackbeard. Namun kemudian selingkuh dengan salah satu peri dan lahirlah dirinya. Ramalah tersebut mengatakan bahwa orang yang menyelamatkan bangsa peri akan disebut Peter Pan.

"I love you, my son. My Peter Pan."

Remake, bukan reboot

Pada dasarnya, antara remake dan reboot adalah sesuatu yang tak jauh berbeda, meski memang kedua hal tersebut tetaplah berbeda. Jika kita melihat dari awal film Pan memang menceritakan sesuatu yang jauh dari banyak film Peter Pan yang ada sejak dulu. Yang paling menonjol disini adalah karakter antagonis yang disematkan pada Blackbeard, bukannya Kapten Hook.

Apalagi peri Tinkerbel yang biasanya mendampingi Peter Pan, disini ia hanya sebatas karakter yang tak penting-penting amat. Jadi berdasarkan fakta-fakta itu, film ini adalah karya remake dari Joe Wright. Dimana cerita berpusat sebelum karakter Peter Pan bermusuhan dengan Kapten Hook.

Tak ada yang spesial

Sudah banyak film dengan cerita Peter Pan sebelumnya, jadi saya menonton film ini banyak berharap sesuatu yang wah. Apalagi melihat beberapa trailernya yang tampak terlihat memiliki cerita akan petualangan yang megah dengan kepemimpinan akting dari Hugh Jackman. Dan hasilnya adalah sesuatu yang sedikit meninggalkan rasa kecewa.

Film ini memperkenalkan Levi Miller sebagai karakter Hook, tidak ada yang salah karena penampilannya cukup baik dan ia memiliki emosi yang cukup tepat untuk peran Hook. Hugh Jackman juga aktor kenamaan, baik ia protagonis atau penjahat sekalipun, akting yang diberikannya tetaplah jempolan.

Tampak jelas kalau film ini memiliki target penonton hanya pada usia dewasa. Karena ceritanya yang terbilang cukup berat dan efek menghiburnya justru kurang sama sekali.

Nirvana - Smells Like Teen Spirit

Orang yang hidup pada era 90-an sudah pasti kenal dengan lagu legendaris itu. Saya yang menonton film ini dengan teman saya, sangat memprotes keras dengan adanya lagu ini di film Pan. Memang agak aneh, tapi menurut saya itu sah- sah saja, ini kan hanya film. Tak usah diambil serius :)

Yang menjadi persoalan ada disini. Kenal Kurt Cobain? Saya tahu dia tapi tidak kenal secara pribadi :) Ia menciptakan lagu Smells Like Teen Spirit untuk album kedua Nirvana yang berjudul Nevermind pada tahun 1991. Sementara dalam film Pan, latar belakang cerita berlangsung pada masa Perang Dunia II. PDII berlangsung antara tahun 1939 sampai 1945.

Bagaimana mungkin film dibuat dengan menggaet lagu yang bahkan belum diciptakan. Memang agak aneh bukan? Tapi sekali lagi, bagi saya itu tetaplah bukan masalah. Hanya saja terlalu naif hanya karena lagu dari album Nevermind milik Nirvana diambil untuk film yang bercerita di Neverland. 5/10.



Plot Keywords: box office flop | critically bashed | hero | orphan | mine 
Taglines: Experience the untold story of the timeless legend
Genres: Adventure | Family | Fantasy
Country: USA | UK | Australia
Language: English
Release Date: 9 October 2015 (USA)
Also Known As: Peter Pan
Filming Locations: Leavesden Studios, Leavesden, Hertfordshire, England, UK
Budget: $150,000,000 (estimated)
Opening Weekend: $15,315,435 (USA) (9 October 2015)
Gross: $34,879,080 (USA) (11 December 2015)
Production Co: Warner Bros., RatPac-Dune Entertainment, Berlanti Productions

0 komentar:

Post a Comment