Jika dilihat, tampaknya sutradara Emilis Velyvis membuat film ini dengan serampangan. Meski begitu, cerita yang lemah diimbangi dengan lelucon dan kelucuan ala orang Eropa. Bisa dibilang ini film yang hanya memperlihatkan sisi lain Eropa tanpa mempertimbangkan ceritanya. Meski begitu, tak semua orang akan menyukai film konyol seperti ini.

Karena pada dasarnya, orang yang menonton film komedi juga menginginkan cerita yang menarik di dalamnya. Tapi tidak dengan film yang satu ini. Ceritanya di awal hingga film berakhir tak ada yang berhubungan satu sama lain. Jika kita melihat ketegangan di awal film, maka serangkaian kesialan yang mereka alami dipertengahan adalah murni cerita baru. Lebih kepada sebab akibat. 6/10.

Sinopsis Film Redirected

Bercerita tentang empat sekawan yang pertama kali melakukan perampokan. Mereka bernama Johnny (Gil Darnell), Ben (Anthony Strachan), Tim (Oliver Jackson) dan Michael (Scot Williams). Usaha perampokan mereka membuat keempatnya ingin ke Malaysia malah sampai terdampar di Lithuania melalui serangkaian kesialan.

Dalam mencari jalan untuk kembali pulang, mereka harus berhadapan dengan pengejaran orang yang mereka rampok. Selain itu mereka juga harus berhadapan dengan pembunuh bayaran, pelacur, polisi korup, kartel narkoba dan banyak gangster lainnya. Dari peristiwa menegangkan dan konyol itu, semakin mereka berusaha pulang, semakin mereka mendapat masalah baru.

Pole : "Where there's a lot of greed, there's plenty of mistakes."



0 komentar:

Post a Comment