Sinopsis Film The Conjuring 2: The Enfield Poltergeist
Setelah disibukkan dengan balapan mobil, James Wan kembali ke kursi sutradara mengarahkan The Conjuring 2, sebuah sekuel dari filmnya yang pertama. Naskah film ini ditulis oleh Carey Hayes dan Chad Hayes. Lorraine dan Ed Warren masih dibintangi aktor Vera Farmiga dan Patrick Wilson.
The Enfield Poltergeist juga masih bercerita seputar kisah nyata yang terjadi pada tahun 1977 di pinggiran kota London. Dimana Ed (Patrick Wilson) dan Lorraine (Vera Farmiga) akan berangkat menuju Inggris untuk menyelidiki pengalaman akan seorang wanita yang mengaku kedua anaknya telah dirasuki roh jahat.
Dalam kasus ini, Ed dan Lorraine mengakui bahwa ini juga adalah salah satu dari sekian pengalaman paling menakutkan yang pernah mereka tangani sebagai seorang paranormal. Mereka menghadapi dua anak perempuan yang telah kerasukan. Ketika salah satu dari mereka di netralisasi sementara yang satunya melayang.
Selain Patrick Wilson dan Vera Farmiga, film ini juga dibintangi Frances O'Connor, Simon McBurney, Maria Doyle Kennedy serta Sterling Jerins.
The Conjuring: The Enfield Poltergeist diproduksi Evergreen Media Group, New Line Cinema dan Safran Company. Serta tayang perdana pada tanggal 8 Juni 2016.
Plot Keywords: second part | sequel
Genres: Horror
Language: English
Also Known As: Prizivanje 2: Poltergajst u Enfildu
Filming Locations: Los Angeles, California, USA
Genres: Horror
Language: English
Also Known As: Prizivanje 2: Poltergajst u Enfildu
Filming Locations: Los Angeles, California, USA
0 komentar:
Post a Comment