Sinopsis Film The Martian
Apa jadinya jika seseorang terpaksa hidup di planet antah berantah seorang diri? Selain tak ada kehidupan, ketersediaan makanan harus menjadi pilihan utama untuk tetap bertahan hidup sampai penyelamat datang. Inilah yang terjadi pada astronot Mark Watney (Matt Damon), ia harus bertahan hidup di planet Mars seorang diri dengan persediaan makanan seadanya.
Sebelumnya, Mark ditinggalkan rekannya setelah sebuah badai menghantam di tempat mereka mendarat. Ia ditinggalkan karena Melissa (Jessica Chastain) mengira Mark telah tewas. Berbulan-bulan kemudian, seorang operator komunikasi NASA di Bumi bernama Mindy Park (Mackenzie Davis) mendeteksi adanya kehidupan di Mars.
Salah satu direktur di NASA bernama Vincent Kapoor (Chiwetel Ejiofor) lalu berasumsi bahwa Mark masih hidup. Ia kemudian menyarankan untuk mengadakan misi penyelamatan terhadap Mark. Ia akan mengirim kru yang meninggalkan Mark untuk kembali menyematkan rekan mereka.
Di Mars, Mark sendiri kesulitan bertahan hidup. Namun untungnya ia seorang ahli botani, sehingga ia dengan mudah bercocok tanam di Mars dan mampu menghasilkan persediaan makanan hingga berbulan-bulan lamanya sampai Melissa dan krunya menjemput dirinya.
Review
Sebuah film yang diadaptasi dari novel karya Andy Weir. Film ini cari aman dengan meniadakan segala bentuk action yang mungkin ada pada film yang bertema luar angkasa. Kesannya lebih seperti film yang bercerita tentang pertahanan hidup. Hampir tak ada bedanya dengan film yang seirama dengan itu, contohnya Life of Pi atau All Is Lost yang bertahan hidup di laut atau Cast Away di pulau terpencil.
Semuanya memiliki ciri khas tersendiri dalam menampilkan cerita yang menarik. Khusus untuk The Martian, sutradara Ridley Scott memberikan penampilan cerita dengan caranya yang unik. Sehingga menjadikan film ini tetap berada di jalur rata-rata hampir 120 menit durasinya.
Semua aspek sudah lengkap
Bisa dikatakan kalau semua unsur yang ada pada film ini semuanya sudah lengkap. Pertama dan unsur utama dalam sebuah film adalah antagonisnya. Untuk membuat cerita lebih dramatis memang harus menggunakan peran antagonis, jadi karakter yang cocok untuk ini adalah Teddy yang diperankan Jeff Daniels. Meski memang bukan seutuhnya penjahat.
Unsur drama juga menghiasi sepanjang film berlangsung, termasuk action dan klimaks di bagian akhir film. Dan yang paling pokok adalah cinta. Ini yang tak kalah penting walau itu hanya secuil antara karakter Beth (Kate Mara) dan Chris (Sebastian Stan).
Tidak mendebarkan
Kita tahu hampir 80% film ini dikuasai oleh fitur Matt Damon sebagai karakter utama. Bukannya berlebihan, tetapi itu malah membuat film ini kurang menarik. Apa aktingnya buruk? Tentu saja tidak, Matt Damon tahu peran untuk berbagai karakter. Dan saya mengakui keahliannya.
Yang menjadi persoalan adalah karakter utama ini seolah tak berada dalam bahaya sama sekali. Dia cukup optimis dalam segala hal termasuk ketika mengalami beberapa krisis. Namun sekali waktu semua diatasi begitu cepat. Ketegangan yang seharusnya panjang menjadi singkat sehingga tak ada adegan mendebarkan sama sekali.
Mungkin saya tak seharusnya membandingkan film ini dengan Gravity atau Interstellar, tapi saya akui kalau kedua film ini jauh lebih unggul dalam berbagai hal, itu pendapat saya. Kedua film ini memberikan pengalaman menegangkan dan menghalau bahaya di ruang angkasa. Sedangkan The Martian hanya mengandalkan adegan bertahan hidup yang terlalu dipanjangkan.
Untuk akting dan visual efek, film ini sudah menjadi rajanya. Dengan mengambil banyak aktor ternama sehingga membuat film ini seolah menarik banyak penonton. 7/10.
Plot Keywords: nasa | presumed dead | space habitat | greenhouse | rationing
Taglines: Help is only 140 million miles away
Genres: Adventure | Drama | Sci-Fi
Country: USA | UK
Language: English | Mandarin
Release Date: 2 October 2015 (USA
Also Known As: The Martian 3D
Filming Locations: Hungary
Budget: $108,000,000 (estimated)
Opening Weekend: $54,308,575 (USA) (2 October 2015)
Gross: $224,853,519 (USA) (25 December 2015)
Production Co: Twentieth Century Fox Film Corporation, TSG Entertainment, Scott Free Productions
Taglines: Help is only 140 million miles away
Genres: Adventure | Drama | Sci-Fi
Country: USA | UK
Language: English | Mandarin
Release Date: 2 October 2015 (USA
Also Known As: The Martian 3D
Filming Locations: Hungary
Budget: $108,000,000 (estimated)
Opening Weekend: $54,308,575 (USA) (2 October 2015)
Gross: $224,853,519 (USA) (25 December 2015)
Production Co: Twentieth Century Fox Film Corporation, TSG Entertainment, Scott Free Productions
;((
ReplyDelete