Sinopsis Film Love, Rosie


Memang sebuah film sederhana dengan cerita cinta yang sudah umum di banyak film-film sebelumnya. Saya menikmatinya karena setiap adegan yang ditampilkan masing-masing karakter tak ada yang terlalu berlebihan sehingga semua alur dan plot tampak selaras namun tak juga membosankan.

Saya juga tak berharap mendapat suatu kejutan di film ini, karena tampaknya memang demikian. Film berjalan dengan cerita apa adanya dan bermain-main di seputar konflik yang sederhana. Saya menikmati ceritanya meski tahu persis apa yang akan terjadi di akhir ceritanya.

Seperti yang kita tahu, apabila sebuah film diadaptasi dari sebuah novel. Maka percayalah ceritanya akan berakhir bahagia. Dan disini semua kemungkinan itu terlihat jelas dengan ragam karakter yang menuai konflik sepanjang durasi 100 menit dan hanya mempelihatkan kebahagiaan yang tak lebih dari semenit saja. 6/10.


Penyesalan selalu datang terlambat, namun lebih baik terlambat jika tidak sama sekali. Hal inilah yang mendasari cinta antara Alex (Sam Claflin) dan Rosie (Lily Collins). Alex dan Rosie telah bersahabat sejak mereka berusia lima tahun. Persahabatan yang dekat itu bahkan seperti saudara sehingga tak mungkin mereka saling menyukai satu sama lain.

Ketika mereka berusia 18 tahun, tiba saatnya bagi mereka untuk mencintai seseorang. Tapi rasa canggung justru menghalangi kesempatan mereka untuk saling mencintai. Alex berkencan dengan Bethany (Suki Waterhouse) sedangkan Rosie berkencan dengan Greg (Christian Cooke).

Dengan menghilangnya kesempatan itu, mereka akhirnya memilih jalan dan kehidupan berbeda. Alex tinggal dan kuliah di Amerika sedangkan Rosie tak kemana-mana karena kehamilannya di luar nikah akibat perbuatan pengecut Greg. Meski Alex tinggal bersama Bethany, dan Rosie bersama Greg. Keduanya tetap saling memikirkan satu sama lain.

Mereka kemudian menyadari hal itu, dan satu-satunya kesempatan adalah menemukan jalan untuk kembali bersama atau semuanya akan terlambat selamanya.


Rosie : "The weird thing is that she reminds me more of you than Greg."





0 komentar:

Post a Comment